SBUMSBUM Ikhwan

N 99. HUKUM ACARA 7 BULANAN

HUKUM ACARA 7 BULANAN

(Sobat Bertanya Ustadz Menjawab)

 

Pertanyaan

Nama : Dimas Wicaksono

Angkatan: 01

Grup : 22

Admin : Hamzah Isa

Musyrif : Abu Nabila

بسم الله الرحمن الرحيم

السلام عليكم ورحمة الله وبركاته

Assalamualaikum izin bertanya

Orangtua dari pihak istri membuat acara 7 bulanan kehamilan yang akan dilaksanakan Minggu ini tanpa berdiskusi kepada kami.

Apa yang harus kami lakukan?

Mohon pencerahannya.

جزاكم الله خيرا وبارك الله فيكم.

JAWABAN

بسم الله،

والحمد لله،

والصلاة والسلام على رسول الله وعلى آله وصحبه ومن اهتدى بهداه.

Hukum acara ritual tujuh bulan adalah perkara yang baru dalam agama dan amalannya tertolak artinya tidak diterima amal ibadahnya.

Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wa Sallam bersabda,

مَنْ أَحْدَثَ فِى أَمْرِنَا هَذَا مَا لَيْسَ مِنْهُ فَهُوَ رَدٌّ.

“Barang siapa membuat suatu perkara baru dalam urusan kami ini (urusan agama) yang tidak ada asalnya, maka perkara tersebut tertolak”. (HR. Bukhari No. 2697 dan Muslim No. 1718).

Adapun orang tua Anda yang melakukan hal tersebut tentunya Anda tidak menanggung dosanya sebagaimana firman Allah Ta’ala,

وَلَا تَزِرُ وَازِرَةٌ وِّزْرَ اُخْرٰىۚ ثُمَّ اِلٰى رَبِّكُمْ مَّرْجِعُكُمْ فَيُنَبِّئُكُمْ بِمَا كُنْتُمْ فِيْهِ تَخْتَلِفُوْنَ ١٦٤

“Setiap perbuatan dosa seseorang, dirinya sendiri yang bertanggung jawab. Dan seseorang tidak akan memikul beban dosa orang lain.”

 

Sikap yang terbaik buat Anda adalah tetap mendakwahinya dengan lemah lembut dan mendo’akan keduanya agar Allah memberikan hidayah kepada keduanya di atas Sunnah.

والله أعلم بالصواب

 

Dijawab oleh : Ustadz Abu Fathiyyah Abdus Syakur, S.Ud., M.Pd.I

 

Official Account Grup Islam Sunnah (GiS)⁣⁣

WebsiteGIS: grupislamsunnah.com

Fanpage: web.facebook.com/grupislamsunnah

Instagram: instagram.com/grupislamsunnah

WebsiteGBS: grupbelanjasunnah.com

Telegram: t.me/s/grupislamsunnah

Telegram Soal Jawab: t.me/GiS_soaljawab

YouTube: bit.ly/grupislamsunnah

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button