SBUMSBUM Akhwat

SBUM AKHWAT NOMOR 424 – ANGGOTA TUBUH YANG MENEMPEL KETIKA SUJUD

SBUM
Sobat Bertanya Ustadz Menjawab

 

NO : 424

Dirangkum oleh Grup Islam Sunnah | GiS
https://grupislamsunnah.com

Kumpulan Soal Jawab SBUM
Silakan Klik : https://t.me/GiS_soaljawab

Judul bahasan

ANGGOTA TUBUH YANG MENEMPEL KETIKA SUJUD

 Pertanyaan
Nama : Sahda Apsarini Dzakirah
Angkatan : 02
Grup : 85
Domisili : Kalimantan Barat

بسم الله الرحمن الرحيم

السلام عليكم ورحمة الله وبركاته

Izin bertanya, Ustadz.

Apa hukumnya ketika wanita sujud dalam shalat, lalu kain mukenanya menutupi wajahnya sehingga tidak menempel langsung dengan sajadah/tempat sujud, ya Ustadz?

جزاكم الله خيرا وبارك الله فيكم.

  Jawaban

وعليكم السلام ورحمة اللّه وبركاته

بسم الله

وبارك فيك

1️⃣ Para ulama sepakat ketika sujud adalah kening menempel langsung ke ke lantai. Mayoritas para ulama tidak mewajibkannya. Adapun yang mewajibkannya adalah Imam Asy-Syafi’i. Adapun dalil yang menunjukkan harus menempelkan kening ke lantai.

Nabi Shallallahu ‘Alaihi Wa Sallam bersabda:

أمرت أن أسجد على سبعة أعظم : على الجبهة وأشار بيده إلى أنفه ، والكفين ، والركبتين ، وأطراف القدمين

“Saya diperintahkan sujud di tujuh tulang, di dahi dan memberi isyarat ke hidungnya, dua telapak tangan, dua lutut dan ujung dua kaki”.
(Muttafaqun ‘alaih).

2️⃣ Adapun dalil yang membolehkan adalah atsar (perkataan) dari Anas bin Malik,

كنا نصلي مع النبي صلى الله عليه وسلم في شدة الحر فإذا لم يستطع أحدنا أن يمكن جبهته من الأرض بسط ثوبه فسجد عليه

“Dahulu kita shalat bersama Nabi Shallallahu’Alaihi Wa Sallam waktu sangat panas, kalau salah satu di antara kita tidak mampu menempelkan dahinya di tanah, maka menggelar baju dan sujud di atasnya”.

3️⃣ Maka shalatnya tetap sah. Tidak batal karena terhalang karena peci, mukena, atau sorban.

🤲 Semoga Allah memberikan kemudahan bagi kita semua untuk menjalankan syari’at-Nya.

والله تعالى أعلم

Januari 2022

Dijawab oleh : Ustadz Aulia Ramdanu, Lc.

Official Account Grup Islam Sunnah (GiS)⁣⁣

WebsiteGIS: https://grupislamsunnah.com
Fanpage: web.facebook.com/grupislamsunnah
Instagram: instagram.com/grupislamsunnah
WebsiteGBS: grupbelanjasunnah.com
Telegram: t.me/s/grupislamsunnah
Telegram Soal Jawab: https://t.me/GiS_soaljawab
YouTube: bit.ly/grupislamsunnah

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button